KEMERIAHAN 3 BUMD KOTA KEDIRI BERSATU BAHAGIA BERSAMA DI ACARA KEDIRI NITE CARNIVAL 2023
Editor Moch. Khodhiful Kobyi Adznan
03 Nov 2023 | 08:58
Hallo Lur….
.
Siapa nih yang kemarin nonton Kediri Nite Carnival? Boleh unjuk jari dong. Sarmin pengen tahu.
.
Rangkaian semarak UlangTahun Kota Kediri masih berlanjut, pada tanggal 7 Oktober 2023 Perumda Pasar Joyoboyo bersama Perumda Air Tirta Dhaha serta BPR Bank Kota Kediri mengikuti pagelaran Kediri Nite Carnival lho Lur…
.
Mengambil tema ‘3 BUMD bersatu bahagia’ ini menampilkan pertunjukan yang cukup ‘epic’, dari mobil hias yang di dampingi para punokawan, ada gunungan sayur yang di bagi-bagikan secara gratis, pertunjukan drama putri serta para mario bros yang menunjukkan identitas Perumda Air.
.
Tidak lupa juga Lur, aksi ‘para penjual ayam’ yang mengendarai sepeda onthel tua sambil membagi-bagikan anak ayam dan enthok sebagai rasa syukur atas karunia yang Tuhan berikan.
.
Oh iya, diharapkan sinergi antar BUMD ini juga terus bisa berlanjut kedepannya agar bisa dapat memberikan dampak yang positif bagi pemerintah dan masyarakat, sehingga tagline ‘3 BUMD bersatu bahagia’ dapat tercapai.
.
.
#perumdapasarjoyoboyo
#pasarjoyoboyomajudanjaya
#pasarkotakediri
#pemkotkediri
#HarmoniKediri
#KotaKediriMelayani
#TheServiceCity
#SmartCity