Hallo Lur… Dengan semakin ramainya Pasar Grosir Buah dan Sayur Kota Kediri maka perlu dilakukan pengembangan pembangunan Pasar. Menindaklajuti hal tersebut Lur, Perumda Pasar Joyoboyo bersama Kejari Kota Kediri melakukan sosialisasi pembangunan tersebut pada Kamis (26/10). Tujuannya agar pengembangan pembangunan tersebut berjalan dengan lancar tanpa adanya masalah-masalah. Semua pihak berharap, pengembangan pembangunan dapat dilakukan secepatnya agar kebutuhan akan tempat berjualan bisa teratasi sehingga roda perekonomian akan semakin maju dan jaya. . . #perumdapasarjoyoboyo #pasarjoyoboyomajudanjaya #pasarkotakediri #pemkotkediri #HarmoniKediri #KotaKediriMelayani #TheServiceCity #SmartCity
Moch. Khodhiful Kobyi Adznan
08 Nov 2023 | 01:08
Hallo Lur…. . Siapa nih yang kemarin nonton Kediri Nite Carnival? Boleh unjuk jari dong. Sarmin pengen tahu. . Rangkaian semarak UlangTahun Kota Kediri masih berlanjut, pada tanggal 7 Oktober 2023 Perumda Pasar Joyoboyo bersama Perumda Air Tirta Dhaha serta BPR Bank Kota Kediri mengikuti pagelaran Kediri Nite Carnival lho Lur… . Mengambil tema ‘3 BUMD bersatu bahagia’ ini menampilkan pertunjukan yang cukup ‘epic’, dari mobil hias yang di dampingi para punokawan, ada gunungan sayur yang di bagi-bagikan secara gratis, pertunjukan drama putri serta para mario bros yang menunjukkan identitas Perumda Air. . Tidak lupa juga Lur, aksi ‘para penjual ayam’ yang mengendarai sepeda onthel tua sambil membagi-bagikan anak ayam dan enthok sebagai rasa syukur atas karunia yang Tuhan berikan. . Oh iya, diharapkan sinergi antar BUMD ini juga terus bisa berlanjut kedepannya agar bisa dapat memberikan dampak yang positif bagi pemerintah dan masyarakat, sehingga tagline ‘3 BUMD bersatu bahagia’ dapat tercapai. . . #perumdapasarjoyoboyo #pasarjoyoboyomajudanjaya #pasarkotakediri #pemkotkediri #HarmoniKediri #KotaKediriMelayani #TheServiceCity #SmartCity
Moch. Khodhiful Kobyi Adznan
03 Nov 2023 | 08:58
Pernah belanja tapi lupa membawa uang tunai? Atau pernah tidak jadi membeli sesuatu karena tidak ada kembaliannya? Tenang Lur, Perumda Pasar Joyoboyo punya solusinya. Bertempat di Pasar Banjaran, pada (9/2) telah di luncurkan pembayaran QRIS atau Quick Respon Code Indonesia Standart. Bekerja sama dengan Bank Jatim dan juga Bank Indonesia KPw Kediri, para pengunjung pasar bisa melakukan transaksi jual-beli dengan men-scan QRIS milik para pedagang. Selain itu, juga di luncurkan e-Retribusi sehingga para pedagang bisa membayar jasa retribusi secara non-tunai. Sehingga proses membayar jasa retribusi bisa berjalan lebih cepat dan memiliki tingkat transparansi yang tinggi. Ke depannya, diharapkan bahwa semua Pasar yang ada di Kota Kediri bisa menerapkan sistem pembayaran non-tunai, hal ini sejalan dengan program pemerintah yaitu Eletronifokasi Transaksi Keuangan dan Digitalisasi Pembayaran. Dan juga para Pedagang di Pasar akan lebih melakukan transaksi jual-beli sehingga bisa berdampak terhadap meningkatnya taraf perekonomian. #pasarbanjaran #perumdapasarjoyoboyo #pasarjoyoboyomajudanjaya #pasarkotakediri #pemkotkediri #HarmoniKediri #KotaKediriMelayani #TheServiceCity #SmartCity
Moch. Khodhiful Kobyi Adznan
22 Feb 2023 | 01:42
Dulur-dulur merasa gak kalau akhir-akhir ini pelayanan di Pasar Setonobetek semakin baik. Parkir semakin mudah, pedagang semakin tertata rapi. . Hal tersebut tidak terlepas dari Koordinasi dan Evaluasi yang di lakukan oleh Koordinator Pasar beserta jajarannya. . Setiap pertemuan Koordinasi di sampaikan tantangan yang di hadapi petugas di lapangan dan dengan sigap Koordinator mencarikan solusi dari permasalahan tersebut. . Harapan, pada akhirnya pelayanan di Pasar Setonobetek akan semakin baik dan terarah. . . #pasarsetonobetek #perumdapasarjoyoboyo #pasarjoyoboyomajudanjaya #pasarkotakediri #pemkotkediri #HarmoniKediri #KotaKediriMelayani #TheServiceCity #SmartCity
Moch. Khodhiful Kobyi Adznan
01 Feb 2023 | 07:04